Kamis, Desember 24, 2009

Asupan Penawar Stres

Pipit
Ketenangan pikiran sangat didambakan semua insan, tidak terkecuali Anda. Semua orang akan merasa penat saat stres melanda, dan akan buru-buru mencari cara untuk meredakan stres yang menumpuk.

Stres datang pada saat tidak diduga dan pada saat-saat padat, untuk melawannya diperlukan cara jitu dengan cara memperhatikan asupan yang pas untuk melawan stres dan menenangkan pikiran Anda. Asupan itu bisa didapat dengan mudah dengan biaya yang relatif murah

Vitamin C buah

Mengkonsumsi banyak vitamin C yang terdapat pada buah, dapat menstimulasi tingkat stres Anda yang tinggi. Dengan asupan vitamin C yang teratur, niscaya pikiran Anda akan tenang, sebab di dalam vitamin C terkandung hormon yang dapat menurunkan stres.

Kacang-kacangan

Percaya atau tidak, kacang-kacangan bisa membantu Anda memperbaiki mood yang sedang buruk. Vitamin E , arginine (amino acid) dan magnesium yang terkandung dalam kacang dapat membantu mengatasi gejala stres.

Sayuran hijau

Kandungan asam folat yang terdapat pada sayuran hijau dipercaya bisa meredakan depresi dan juga bisa meningkatkan aliran darah ke otak. Sayuran hijau sangat baik untuk kesehatan, selain bernutrisi dan bergizi sayuran hijau baik untuk kulit.

Asam Lemak Omega 3


Asam lemak omega-3 (DHA) dapat ditemukan pada ikan salmon, makarel dan sardin. Omega-3 dipercaya dapat meredakan stres, mengurangi resiko depresi dan juga kepikunan. Sumber makanan yang baik tentunya akan berdampak baik bagi tubuh Anda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar